Competitions
Dusan Vlahovic telah menjalin hubungan penuh gejolak dengan Juventus sejak bergabung hampir tiga tahun lalu dan kini bisa jadi akan segera hengkang. Vlahovic saat ini memiliki kontrak yang berlaku hingga Juni 2026, tetapi belum ada kesepakatan mengenai perpanjangan kontrak.
Juventus ingin menegosiasikan ulang gaji Vlahovic, yang dianggap terlalu tinggi dalam konteks rencana pengurangan anggaran gaji klub. Jika Vlahovic tidak bersedia menerima pemotongan gaji, Juventus mungkin akan mempertimbangkan untuk menjualnya pada bursa transfer mendatang.
Juventus dan Dusan Vlahovic telah menemui jalan buntu dalam negosiasi mengenai perpanjangan kontraknya, dan klub kini siap berpisah dengan striker Serbia tersebut, menurut laporan dari La Repubblica (via Calciomercato).
Dusan Vlahovic, saat ini merupakan pemain dengan bayaran tertinggi di Bianconeri dengan gaji bersih tahunan sebesar 12 juta Euro, mungkin akan segera bermain dengan klub lain jika ia memutuskan untuk menolak permintaan klub untuk memangkas gajinya.
Situasi ini membuat masa depannya di Turin diragukan karena Si Nyonya Tua berupaya mengurangi tagihan gajinya.
Situasi Vlahovic di Juventus menjadi tidak pasti setelah masalah kontrak dan juga permintaan keuangan yang signifikan karena ia akan memasuki tahun terakhir kontraknya.
Vlahovic Dibeli dari Fiorentina pada Januari 2022, dengan harga lebih dari 85 juta Euro(termasuk bonus), pemain internasional Serbia itu menandatangani kontrak 4,5 tahun dengan gaji yang terus bertambah, sekarang sebesar 12 juta Euro bersih (sekitar 23 juta Euro kotor, tanpa bonus).
Raksasa Serie A itu sedang berusaha keras untuk mengurangi beban tagihan upah mereka dalam beberapa tahun terakhir dan Kini Dusan Vlahovic harus menerima pemotongan gaji atau berisiko dibekukan jika ia bersikeras mempertahankan gajinya saat ini.
Kini Keadaan Dusan Vlahovic mirip dengan Federico Chiesa, yang juga termasuk di antara pemain dengan pendapatan tertinggi di klub dan akhirnya dikirim ke Liverpool dalam kesepakatan dengan harga murah setelah menolak menerima upah yang lebih rendah.
Gaji mantan pemain Fiorentina itu telah melebihi rencana keuangan baru klub, dan itu menciptakan kebuntuan. Meskipun kini terdapat pembicaraan yang sedang berlangsung antara agen Dusan Vlahovic dan direktur olahraga Juventus, Cristiano Giuntoli.
Hingga kini belum ada kesepakatan yang dicapai mengenai pembaruan yang akan mengurangi gaji tetapnya, baik melalui pemotongan, restrukturisasi dengan bonus, atau menyebarkan keseluruhan paket dalam jangka waktu yang lebih lama.
Menurut La Repubblica, jika Vlahovic menolak menerima pemotongan gaji, ia dapat didepak dari Bianconeri, mirip dengan situasi Chiesa musim panas lalu. Penjualan pada bulan Januari tampaknya mungkin terjadi, dengan Juve siap menjualnya dengan harga murah.
Dusan Vlahovic telah mencetak 12 gol dalam 20 pertandingan di semua kompetisi musim ini di bawah manajer baru Thiago Motta. Meski tampak kesulitan mengawali musim ini, di mana ia tampak berjuang untuk menyesuaikan diri dengan taktik Motta.
Pemain berusia 24 tahun itu telah meningkatkan penampilannya akhir-akhir ini, mencetak gol dalam kemenangan 4-0 Juve atas Cagliari di babak 16 besar Coppa Italia. Ia akan kembali beraksi saat Si Nyonya Tua menghadapi Monza di Serie A, Senin (23/12) dini hari WIB.
Simak terus Informasi sepak bola menarik lainnya hanya di ShotsGoal!